Tentang Kami
Pelajari lebih lanjut tentang organisasi nirlaba kami dan misi kami untuk memberikan dampak positif pada indonesia
Perisai Syarikat Islam
Perisai Syarikat Islam (disingkat PERISAI SI) adalah organisasi pemuda dan organ serumpun di bawah naungan Syarikat Islam, organisasi Islam tertua di Indonesia yang berakar dari Sarekat Dagang Islam (SDI, 1905) dan berubah menjadi Syarikat Islam (SI) pada 1912. PERISAI SI resmi dikukuhkan kembali pada 23 Maret 2025 di Jakarta melalui Surat Keputusan Pimpinan Pusat Syarikat Islam, dengan Aditya Yusma sebagai Ketua Umum pertama dan Muhammad Nur sebagai Sekretaris Jenderal.
Akar Sarekat Islam
Syarikat Islam adalah organisasi modern tertua di Indonesia. Bermula dari Sarekat Dagang Islam (SDI) yang didirikan oleh Haji Samanhudi pada 1905, organisasi ini berkembang pesat setelah dipimpin oleh H.O.S. Tjokroaminoto dan berganti nama menjadi Sarekat Islam pada 1912.
PERISAI Modern (2025)
PERISAI modern resmi dikukuhkan pada 23 Maret 2025 di Sekretariat DPP Syarikat Islam, Jakarta. Pengukuhan dilakukan oleh Dr. Hamdan Zoelva, S.H., M.H. (Presiden Syarikat Islam) bersama Dr. Ferry J. Juliantono (Sekjen Syarikat Islam), melalui SK resmi bernomor 026/SKEP/LTSI/MTSI-41/III/2025.[7]




01.
02.
03.
Beragabung bersama kami

Visi dan Misi Kami
Visi
Membangun pertahanan dan ketahanan bangsa secara menyeluruh, baik fisik, militer, maupun non-militer.
Menjadi “benteng pertahanan” bagi umat Islam dan masyarakat secara umum.
